Perubahan fisika adalah perubahan yang terjadi pada materi yang tidak menghasilkan jenis materi baru. Mengutip buku Teguh Sugiyarto dan Eny Ismawati pada buku IPA SMP/MTs Kelas VII, peristiwa perubahan fisika meliputi proses penguapan, pengembunan, pembekuan, pencairan, sublimasi, dan kristalisasi.
Contoh sederhana perubahan fisika seperti Beras yang ditumbuk berubah menjadi serbuk halus berupa tepung. Zat dan molekul tepung sama dengan beras, hanya saja bentuknya berubah dari padat menjadi halus. Es yang terkena suhu tinggi meleleh menjadi air. Zat dan molekul yang terkandung dalam air dan es adalah sama, hanya bentuknya saja yang berbeda pada saat proses peleburan atau pembekuan.
Perubahan fisik ini secara sederhana adalah perubahan bentuk suatu benda yang dapat dilihat atau diamati dari penampakan fisiknya. Perubahan fisika ini tidak mengubah materi sama sekali atau membentuk jenis materi baru bagi benda tersebut.
https://files1.simpkb.id/guruberbagi/rpp/515255-1657004212.pdf